May 3, 2016

Review: Khaosan Tokyo Original - Tokyo

Khaosan Tokyo Original, bangunan warna coklat yang ditengah itu, dilihat dari sebrang Sumidagawa

Alasan saya memilih Khaosan Tokyo Original karena harganya cukup terjangkau, dekat dengan Asakusa Station, dan memiliki pemandangan sungai (river-view) yang lumayan bagus, menurut saya.


Kesan pertama saya di Khaosan Tokyo Original: berasa di rumah.

Yak, jika di Shin Imamiya Hotel Osaka saya tidak boleh memakai toilet sebelum waktunya check-in, maka di Khaosan Tokyo Original saya di-bebas-kan untuk menikmati segala fasilitasnya meskipun check-in sebelum waktunya. Resepsionisnya juga sangat ramah. Pokoknya oke banget deh.

Tapi, tetap ada tapinya, toiletnya sangat sempit. Memang sih, selama di Jepang, kebanyakan toiletnya memang sempit. Tapi di Khaosan Tokyo Original inilah yang menurut saya paling sempit.

Secara umum, dari ke tiga penginapan yang saya tempati selama di Jepang, saya paling suka Khaosan Tokyo Original.

Sedih sekali, saya tidak sempat mengambil foto di Khaosan Tokyo Original. Saya hanya punya foto Pikachu sebagai souvenir karena telah menginap di Khaosan Tokyo Original. Iya, saat saya check-out, resepsionisnya memberikan souvenir berupa lipatan kertas berbentuk Pikachu. Lucu dan unik.





6 comments:

  1. mbak pas travelling ke jepang itu, mbakny sendirian ? ato ngajak orang lg ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. kebetulan saya sendirian.. sempet janjian sama orang yang traveling juga ke Jepang waktu itu via kaskus tapi ga jadi karena hilang kontak pas udah sampe Jepang.. hehehee

      Delete
  2. haloo..mau tanya rate hotelnya ini berapa ya semalam ? tqyuu

    ReplyDelete
    Replies
    1. Halo Rani, waktu saya nginep itu sekitar 200rb an per malam untuk mixed dorm, namun untuk rate ter-update langsung aja cek di website Agoda yaa http://www.agoda.com/khaosan-tokyo-original/hotel/tokyo-jp.html

      Salam traveling

      Delete
  3. This comment has been removed by the author.

    ReplyDelete
  4. Halo kak.. Mau tanya., Ini kakak apakah sebelumnya bisa berbahasa Jepang? Karena sepengetahuan saya, Jepang adalah negara yang jarang sekali masyarakatnya menggunakan bahasa Inggris.. Thanks before kak...

    ReplyDelete